Kamis, 28 Oktober 2021

Program Pengenalan Kampus (P2K)

 

PROGRAM PENGENALAN KAMPUS (P2K)

PROGRAM STUDI MANAJEMEN TAHUN 2021




Program Pengenalan Kampus (P2K) merupakan program yang diadakan oleh Universitas Ahmad Dahlan untuk mahasiswa baru (MABA) khususnya prodi manajemen. Kegiatan ini dilaksanakan untuk mengenalkan lebih dekat tentang kampus Universitas Ahmad Dahlan dan Prodi Manajemen mulai dari memperkenalkan lingkungan dan keadaan kampus, Fasilitas Prodi Manajemen, Alumni hingga pada perkenalan HMPS Manajemen sehingga mahasiswa baru prodi manajemen dapat segera mengetahui dan menyesuaikan diri dengan tata kehidupan di kampus. P2K ini dilaksanakan pada hari Jum’at, 17 September 2021 melalui virtual live (Zoom Cloud Meeting) dengan tema “Bersama Ekonom Muda FEB UAD Kita Beraksi (Berintegritas, Adaptif, Kolaboratif, Sehat, dan Islami)”. Peserta dari P2K yaitu mahasiswa baru program studi manajemen angkatan tahun 2021 yang berjumlah 467 mahasiswa dan dihadiri tamu undangan dari ketua program studi manajemen, dosen program studi manajemen, alumni menginspirasi program studi manajemen, mahasiswa berprestasi program studi manajemen, dan Ormawa FEB UAD. Kegiatan ini terdiri dari penayangan video profil program studi manajemen, pengenalan portal UAD, pengenalan dosen dan motivasi untuk mahasiswa baru oleh dosen program studi manajemen, podcast talkshow dengan alumni, talkshow dengan mahasiswa berprestasi. Acara berlangsung dengan lancar dan sukses serta mendapat respon yang baik dari mahasiswa yang mengikuti kegiatan P2K 2021 ini.

LATIHAN DASAR KEPEMIMPINAN MAHASISWA MANAJEMEN 2023

        Latihan Dasar Kepemimpinan Mahasiswa Manajemen atau yang biasa disebut LDKM-M merupakan sebuah program pelatihan yang bertujuan untu...